Prodi Aqidah dan Filsafat Islam yang dulunya bernama Aqidah dan Filsafat, didirikan tanggal 5 Mei 1995 berdasarkan SK Dekan Fakultas Ushuluddin No. 54 Tahun 1995. Secara resmi Jurusan ini dibuka berdasarkan SK Direktorat Jenderal Pembinaan Kelembagaan Agama Islam Depag RI No E/56/97 tanggal 5 Mei 1997.
Latar Belakang Lahirnya Prodi Aqidah dan Filsafat Islam
Sebagai Fakultas yang mengemban tugas membentuk para sarjana muslim yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan YME, yang ahli di dalam ilmu-ilmu ke-Ushuluddinan-, tidak wajar jika tidak memiliki jurusan akidah dan filsafat, karena akidah dan filsafat adalah essensi dari ke Ushuluddinan. Berdasarkan hasil wawancara dengan calon mahasiswa IAIN tahun akademik 1995/1996 yang baru ternyata minat calon mahasiswa banyak terarah kepada jurusan akidah dan filsafat. Hal inilah yang kemudian disambut positif oleh Fakultas Ushuluddin dengan membuka jurusan Akidah dan Filsafat.
Jurusan ini memberikan perhatian yang serius terhadap pemikiran Islam di bidang akidah sepanjang sejarah, dari masa klasik hingga modern dan kontemporer, semuanya dikaji secara mendalam. Bidang kajian filsafat dan tasawuf juga menjadi fokus kajian agar sarjana Akidah dan Filsafat dapat memahami dan sanggup menghadirkan Islam sebagai pegangan hidup dalam masyarakat kontemporer. Selain itu juga diharapkan mampu menjadi pemikir yang mumpuni, sehingga mampu mempertahankan akidah dan ideologi dan paham yang berkembang di tengah masyarakat muslim.